Subscribe For Free Updates!

We'll not spam mate! We promise.

Senin, 30 September 2013

Cara Merawat Alat Pemanggang Anda

Aneka ragam hidangan serba dipanggang memang menjadi pilihan tepat selain jenis makanan yang serba digoreng, jenis makanan panggang atau bakar pun kian gemari oleh sebagian masyarakat aroma harum yang menggoda salah satu faktor yang menjadi alasan mereka menggemari jenis panganan ini.

Namun usai memanggang makanan, biasanya selalu terdapat sisa makanan yang menempel pada besi alat pemanggang Ayam. Jika tak segera dibersihkan dengan baik, sisa makanan yang menempel akan menumpuk dan dapat merusak citarasa jenis makanan lainnya.

Selain itu, sisa makanan tersebut lama kelamaan akan menjadi kerak serta membuat alat pemanggang Ayam ini taksedap dipandang mata. Lalu bagaimanakah cara membersihkannya?

1. Cuci dengan bersih tempat pemanggang beserta besi pemanggangnya dengan mempergunakan sabun pencuci piring serta air hangat. Gosok dengan menggunakan sabut kawat guna melenyapkan kerak. Bilas lalu keringkan.

2. Setelah alat dikeringkan olesi dengan minyak zaitun jika tidak ada dapat gunakan minyak sayur secukupnya setelah itu lap dengan memakai lap bersih. Kandungan Minyak ini akan membantu guna menghindari besi berkarat.

Jika alat pemanggang Ayam tak digunakan untuk sementara waktu sebaiknya simpan di dalam kardus atau tempat tertutup agarterhindar dari debu..

3. Ketika hendak dipergunakan dianjurkan untuk mengelap kembali alat pemanggang ini. Karena kerap masih terdapat sisa lemak yang tercecer pada bagian besi pemanggang.

Untuk membersihkannya terlebih dulu panaskan alat panggangan. Setelah panas, sikatlah alat panggangan dengan mempergunakan sikat kawat yang memiliki gagang panjang. Jika tak punya sikat Gagang Anda dapat mempergunakan sabut kawat yang di jepit dengan mempergunakan kayu panjang.

sumber

Please Give Us Your 1 Minute In Sharing This Post!
SOCIALIZE IT →
FOLLOW US →
SHARE IT →
Powered By: BloggerYard.Com

1 komentar: